Percut Sei Tuan, JAYAPOST.COM - Guna mendapatkan keberkahan di hari raya Idul Adha, Owner Warkop Anugarah Nova Liza dan Ketua Kongres Advokad Indonesia (KAI) Kabupaten Deli Serdang Indra Surya Nasution SH potong satu ekor lembu kurban di Warkop Anugrah, Jalan Pasar V Barat, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Selasa (20/7/2021).
Daging kurban dan beras dibagikan kepada warga masyarakat sekitar, hal ini guna mendapatkan keberkahan dari dari Allah SWT.
" Kita berkurban semata - mata hanya untuk mendapatkan keberkahan dari Allah SWT dan memberikan beras untuk sedekah 1000 hari Almarhumah Ibu kandung saya, " ujar Indra Surya.
Lanjut Indra Surya mengatakan dengan berbagi, semoga kami mendapatkan keberkahan dari Allah SWT seperti halnya Nabi Ibrahim AS yang menjalankan perintah Allah SWT untuk menyembelih anaknya Nabi Ismail AS.
Bukti ketaatan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT menjadi tauladan bagi kita umat Muslim.
" Kami bersyukur kepada Allah SWT masih diberikan kesehatan dan rezeki masih dapat berbagi dengan berkurban di hari raya Idul Adha ini, " pungkas Indra Surya.
